-->
Cara Memilih HP Android yang Berkualitas

Cara Memilih HP Android yang Berkualitas

Semakin lama smartphone dengan sistem operasi Android semakin lebih banyak diminati oleh kebanyakan orang.

Hal itu didukung oleh berbagai keunggulanya tersendiri dibanding ponsel pintar lainya seperti fitur yang keren, mudah dalam pemakaian, tampilan yang nyaman dan semakin lama juga harganya semakin murah tapi berkualitas.
Berbagai perusahaan elektronik juga sedang berlomba-lomba mencari cara yang unik dalam membuat produk smartphone berbasis OS Android yang dikembangkan oleh Google hingga saat ini banyak sekali beredar jenis, macam, dan model yang beraneka ragam sehingga kita dapat memilih sesuai selera dan kebutuhan.

Kebanyakan pabrik mimilih cara dengan berusaha untuk menciptakan Android yang keren dan berkualitas dengan harga yang tepat dan juga mempromosikan produk dimana-mana agar dapat tidak kalah saing dengan merek lainya.

Jika ada yang bertanya "hp android yang bagus merk apa?", jawabnya adalah tergantung keinginan. Karena pada dasarnya semua merek memiliki kelebihan dan kekurang masing-masing.

Meski demikian tak jarang orang menyesal setelah membeli HP baru karena kurang pintar atau tidak paham bagaimana cara memilih Android yang berkualitas.

Banyak hal lain juga yang menyebabkan kesalahan dalam memilih dan membeli smartphone baru diantaranya karena mereka tidak cerdas dalam memilih, tergesa-gesa, kurang refrensi atau dan lain sebagainya.

Nah, kebetulan pada artikel ini juga saya akan berbagi mengenai tips untuk memilih hp Android yang bisa kamu jadikan acuan sebelum pergi ke toko.

Cara memilih HP Android baru yang bagus


1. Pilih sesuai kebutuhan

Sebelum membeli smartphone Android berkualitas kamu membeli harus memilih dan memikirkan dahulu untuk apa kamu membelinya.

Misalnya saja untuk gamers silahkan memilih produk hp yang unggul dalam RAM dan Prosesor.
Jika sudah silahkan cari yang sesuai.

Mungkin terlihat sangat sepele, namun cara yang pertama ini sangatlah efektif jika kamu terapkan karena kebanyakan orang sering lalai dalam membeli karena lupa dengan tujuan utama membeli HP Android baru dan tergiur oleh promo lainya.

2. Spesifikasi

Spesifikasi HP Android sangat erat kaitanya dengan kebutuhan saat kamu ingin membeli smartphone baru. Ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan saat memilih sebagai berikut:

Bahan

Memilih smartphone dengan bahan mulai dari layar hingga casing itu sangat penting. Setiap HP Android tidak semuanya memiliki bahan yang sama, itu juga akan berpengaruh terhadap kualitas, keawetan, berat, dan sebagainya. 

Ukuran

Sebelum membeli sebaiknya perhatikan semua hal tentang HP tersebut, termasuk ukuran. Terkadang ada juga orang yang menyesal karena ukuran yang tidak sesuai dengan keinginan, misal terlalu besar atau kecil. Maka dari itu sebaiknya memilih ukuran juga agar barang yang kamu beli gak bikin nyesel.

Kamera

Kamera pada HP Android baru sangatlah dipertimbangkan oleh banyak orang. Sebagian besar kualitasnya memang sudah cukup bagus. Jika kamu termasuk seseorang yang suka dengan fotografi silahkan pilih Android baru dengan kamera yang bagus, jika kamu suka selfie maka pilih dengan kamera depan yang jernih, sedangkan jika kamu tidak terlalu hobi seperti itu, kamu bisa memilih smartphone yang kameranya biasa saja asalkan dalam segi lainya bagus.

Prosesor

Prosesor merupakan otak yang juga berpengaruh pada kecepatan suatu HP Android. Tidak hanya di HP, akan tetapi di gadget lainya juga kebanyakan memiliki komponen yang bernama prosesor. Kamu juga harus memilih dan mempertimbangkan komponen yang satu ini dalam membeli HP baru loh.

RAM

RAM adalah suatu komponen yang berfungsi menampung seberapa banyak pekerjaan yang dilakukan oleh mesin dalam HP. Semakin besar RAM, kemungkinan semakin besar juga kamu dapat menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan.

Memori

Ada dua jenis memori yang biasanya dapat digunakan di sebuah smartphone Android, yaitu internal dan eksternal. Untuk bagian memori sebaiknya yang lebih kamu perhatikan adalah internal, meskipun memori eksternal kalau bisa juga harus ada. Karena memori internal merupakan memori yang langsung ada pada HP tersebut, dan menjadi tempat penyimpanan yang bisanya paling digunakan.

Baterai

Boros atau tidaknya baterai sebenarnya tergantung dari penggunaan, dan HPnya sendiri. Akan tetapi jumlah daya yang semakin besar pada baterai juga sangat berpengaruh. Silahkan cari smartphone Android baru dengan kapasitas baterai yang lumayan jika pengen awet.

3. Sesuaikan dengan budget

Pilihlah harga yang sesuai dengan uang yang telah kamu sediakan juga terlebih dahulu. Jika sudah silahkan cari tahu informasi tentang HP Android dengan harga sekitarnya, lalu bandingkan.

Pikirkan harga, lalu kaitkan dengan kebutuhan. Jika sudah cari dengan harga yang cocok dan kualitas paling bagus agar tidak menyesal nantinya. Hal ini sangat efektif untuk memilih merk ponsel yang sesuai sebelum membelinya.

4. Pikirkan jangka waktu untuk kedepan

Nah, mungkin yang kali ini jarang terpikirkan hingga bikin banyak orang nyesel. Kamu harus tau sampai kapan akan menggunakanya, atau kapan sanggup beli baru lagi. Jika kamu kemungkinan beli lagi dalam waktu jangka pendek maka sesuaikanlah, begitu juga dengan jangka waktu yang panjang.

Masalahnya biasa terjadi ketika kita menggunakan dalam jangka panjang. Saat kamu beli mungkin spesifikasi dan berbagai fiturnya sangat populer akan tetapi beberapa periode kemudian sudah ketinggalan jaman, Maka dari itu kamu harus memperkirakan untuk kedepanya.

5. Pintar memilih toko atau penjual

Ada dua jenis toko yang sedang populer saat ini, yaitu tradisional atau offline dan satunya lagi adalah online shop. Tips umum untuk keduanya adalah berikut:

Harga

Kamu harus jago juga dalam memilih toko dan penjual dalam hal harga Android yang akan kamu beli. Usahakan berhati-hati dalam keadaan tawar menawar apalagi yang berkaitan denga promo. Tidak semua toko mempunyai harga HP yang sama. Silahkan kamu bandingkan antara yang satu dengan yang lain.

Spesifikasi

Memilih smartphone HP yang berkualitas tentunya juga harus mempertimbangkan segi spesifikasinya. Terkadang ada tipe juga yang berbeda bersamaan dengan spesifikasinya meskipun memiliki nama yang sama pada ponsel Android tersebut. Dengan demikian usahakan untuk selalu memperhatikan spesifikasi dengan teliti sebelum membeli HP tersebut.

Reputasi

Setiap toko sepertinya selalu berbeda menurut penilaian orang-orang. Termasuk juga dengan penjual atau toko HP Android. Ada yang bagus dan jelek dan itu semua diukur oleh berbagai hal mulai dari pelayanan, barang, harga, dan lain sebagainya.

Selain itu keaslian barang juga penting. Tips membeli hp asli atau original adalah dengan memilih toko yang terpercaya.

Diatas adalah berbagai hal yang harus kamu bandingkan jika ingin membeli HP Android di toko offline maupun online. Berikut ini ada lagi sedikit tambahan secara khusus.

Toko offline (secara langsung)

Berikut ini merupakan hal yang harus kamu perhatikan jika ingin memilih dan membeli HP Android di toko offline atau secara langsung:

  • Tempat
    Setiap tempat berbeda, silahkan kamu cari toko yang tepat dengan membandingkan antara toko yang satu dengan yang lain. Biasanya orang mengira toko besar harganya lebih murah, padahal kenyataanya belum tentu begitu. HP Android baru yang dijual di toko besar bisa saja lebih mahal. Misalnya saja di mall dengan di toko biasa. Di mall bisa saja lebih mahal karena pajak dan sewa tempat.
  • Ketersediaan
    Sebelumnya carilah informasi dahulu ketersediaan yang ada dalam sebuah toko. Kalau bisa carilah toko yang memang khusus menjual HP khususnya smartphone Android baru dan terkenal dengan ketersediaanya yang beragam agar kamu dapat mencari HP Android yang sesuai.
  • Cerdas dalam membeli
    Jika kamu membeli HP Android baru secara langsung di toko biasanya akan diberi berbagai penawaran oleh si penjual. Mungkin mereka akan menjelaskan, menyarankan, dan menawarkan. Hati-hati akan hal ini, karena jika tidak kamu bisa saja terhasut untuk membeli HP dengan harga yang lebih mahal dengan tujuan penjual mencari untung lebih. Perhatikan hal ini supaya saat membeli hp baru agar tidak tertipu.

Toko online

Berikut adalah hal yang harus kamu perhatikan jika ingin memilih dan membeli HP Android dengan toko online:

  • Perhatikan waktu pengiriman.
    Masing-masing produk dikirimkan dari wilayah dimana barang itu ada. Jika jauh kemungkinan besar akan sedikit lebih lama. Maka tidak cocok untuk kamu yang harus segera ganti, kecuali penjual tersebut menawarkan juga pengiriman secara cepat.
  • Biaya pengiriman.
    Semakin jauh maka akan lebih mahal. Sama halnya dengan lama pengiriman, semakin lebih cepat maka lebih mahal juga. Apalagi jika wilayahmu termasuk bukan kota besar.
  • Pembayaran
    Ini sangat penting. Kebanyakan menggunakan bank, kartu kredit, serta melalui minimarket. Ingatlah bahwa masing-masing metode pembayaran berbeda, biasanya jika menggunakan jasa atau melalui minimarket akan terkena pajak tambahan lagi. Jika sudah silahkan saja pilih mana yang sesuai.
  • Reputasi
    Saya tegaskan lagi akan hal ini. Meski diatas sudah saya singgung akan tetapi untuk pembelian HP Android baru yang dilakukan secara online kita harus memilih penjual atau toko online yang terpercaya. Usahakan jangan membeli ke orang yang belum jelas identitasnya atau website online shop yang tidak terlalu terkenal kecuali memang sudah terpercaya. Sama seperti offline juga sebenarnya, reputasi pada toko online lebih penting agar tidak gampang tertipu oleh penjual atau toko online abal-abal.

6. Minta tolong orang yang paham

Jika kamu punya teman, keluarga, ataupun orang dekat lainya yang paham teknologi terutama berkaitan dengan gadgets mintalah bantuan untuk mencari dan memilih produk HP Android  yang sesuai untuk kamu.

Tentu hal ini akan lebih mudah dan efektif, daripada harus mencari tahu informasi kesana-kemari tentang masing-masing merk Android.


7. Garansi

Mebeli HP baru bukan hanya sekedar memilih begitu saja, akan tetapi kamu juga harus memperhatikan garansi yang ada. Karena ponsel canggih berbasis Android harganya juga terbilang lumayan.

Jika kemudian setelah membeli ternyata ada kerusakan maka akan bisa dikembalikan jika memiliki garansi. Sayang sekali hal ini jarang diperhatikan oleh seseorang.

Ada dua garansi pada umumnya, yaitu toko dan pabrik. Garansi toko waktunya kebanyakan lebih singkat. Maka dari itu silahkan segera mungkin cek HP setelah membelinya.

Biasanya semakin murah harga juga semakin sulit mendapatkan garansi. Maka pertimbangkan hal ini juga ketika akan memilih dan membeli HP Android yang baru.



Begitulah beberapa tips yang bisa kamu gunakan sebelum membeli HP atau smartphone Android baru yang berkualitas.

Ingatlah sekali lagi bahwa sebelum membeli barang baru seperti smartphone Android kalau bisa cari informasi terlebih dahulu.

Semoga artikel ini membantu. Terima kasih.

Baca juga:

Disqus
Pilih Sistem Komentar